wallpaper vinyl (2)

Ini Lem untuk Wallpaper Vinyl Paling Bagus

Salah satu jenis wallpaper yang banyak digunakan adalah wallpaper vinyl. Nah, kali ini lemkertas.com akan memberikan tips memilih lem untuk wallpaper vinyl terbaik.

Mengenal Wallpaper Vinyl

Dari berbagai jenis wallpaper di pasar, kita bisa membedakannya menurut beberapa kategori. Misalnya, berdasarkan polanya, kita bisa membagi wallpaper menjadi plain atau wallpaper polos dengan yang bergambar. Adapun dari bahannya, kita bisa membedakan pelapis ini menjadi pelapis dengan bahan kertas, kain non woven, sampai kain sutera.

promo produk biovarnish sanding sealer

Salah satu jenis wallpaper yang dibedakan menurut bahannya dan akan kita bahas di artikel kali ini adalah wallpaper vinyl.

Pengertian

Secara umum, wallpaper vinyl bisa diartikan sebagai wallpaper yang menggunakan pelapis dengan kandungan vinyl akrilik atau PVC (polyvinyl chloride). Pelapis ini biasanya berada di bagian muka wallpaper. Sedangkan bagian belakangnya adalah lapisan lain. Penggunaan vinyl sendiri dipilih bukan tanpa suatu alasan. Secara umum, bahan ini banyak dipakai untuk membuat pelapis dinding karena:

  1. Membuat pelapis lebih mudah dibersihkan
  2. Membuat pelapis dinding lebih terjaga estetikanya. Kandungan vinyl akan melindungi motif dari bahan lain pada wallpaper tersebut

Dua kualitas itulah yang secara umum membuat bahan ini populer. Secara khusus, jenis pelapis dengan bahan ini kemudian sering disarankan untuk digunakan di area yang tidak ideal. Misalnya saja di dapur di mana paparan kotoran tinggi dan suhu udara secara umum tidak stabil, sampai di area kamar mandi.
Produk ini pun dinilai memiliki keunggulan. Berikut ini keunggulan produk tersebut.

  1. Memiliki resistensi yang sangat baik pada air
  2. Resisten terhadap cairan minyak atau solvent
  3. Mudah dibersihkan dari berbagai noda
  4. Secara umum tersedia sangat beragam dengan harga yang terjangkau
  5. Aplikasinya secara umum mudah

Karena sifatnya yang mudah dibersihkan, resisten air, dan resisten solvent itulah jenis pelapis ini banyak digunakan di ruangan yang memerlukan resistensi pelapis tinggi. Contohnya adalah ruangan masak atau dapur, ruang bermain anak, hingga kamar mandi.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Namun tak semua orang rupanya memiliki persepsi yang bagus mengenai jenis pelapis ini lho. Di barat, seringkali wallpaper dengan material ini dianggap kurang secara estetika. Dari segi ketahanan, produk ini bagus, namun dari segi keindahan, produk ini tak bisa dianggap baik.

Untungnya, persepsi ini tak sepenuhnya benar. Ada kalanya wallpaper vinyl justru memiliki kualitas yang baik. Selain itu, yang perlu diketahui adalah fakta bahwa jenis wallpaper dengan bahan ini pun beragam, berikut ini adalah contohnya:

  1. Paper-backed vinyl wallcovering
  2. Fabric-backed vinyl wallcovering
  3. Digitally printed vinyl atau biasa disebut produk custom / pesanan
  4. Vinyl coated paper
wallpaper vinyl

Silahkan pertimbangkan mana jenis pelapis yang Anda sukai berdasarkan daftar jenis produk tersebut. Yang jelas, untuk mengaplikasikannya, pastikanlah untuk menggunakan lem untuk wallpaper vinyl yang bagus dan menerapkan cara tepat untuk aplikasi pemasangan pelapis tersebut.

Bisakah Memasang Wallpaper Vinyl Sendiri?

Seperti disebutkan sebelumnya, ketertarikan orang pada wallpaper sering tertahan karena kebingungan cara menggunakannya. Orang awam secara umum lebih tahu caranya mengecat dibandingkan cara menempelkan wallpaper di tembok. Selain itu, pekerja bangunan pun belum banyak yang fasih menggunakan pelapis ini.

Padahal, sejatinya cara memasang pelapis dinding ini sama sekali tidak sulit. Pertama-tama, Anda hanya harus menyiapkan dinding supaya bersih dan rata. Sebaiknya dinding juga sudah dilapisi primer atau plamir. Kedua, Anda tinggal mengoleskan lem untuk menempelkan wallpaper vinyl di bagian dinding yang sudah terolesi dengan lem. Sangat mudah bukan?

Pada mulanya, Anda mungkin canggung dan melakukan banyak kesalahan. Pekerjaan Anda pun bisa saja terlihat tidak rapi sama sekali. Namun Anda tak perlu khawatir, sebab hal ini sangat wajar. Ada baiknya Anda memulai saja di area ruangan yang jarang dilihat orang. Barulah setelah itu, Anda mulai memasang di area yang sering terlihat.

Memilih Lem untuk Wallpaper Vinyl yang Bagus

Perekat terbaik yang ideal digunakan untuk pelapis dinding dari veneer adalah Phaethon. Yang pertama adalah Eva Phaethon

Eva Phaethon

Eva Phaethon merupakan lem dengan bahan dasar ethylene vinyl acetate. Lem ini memiliki sifat yang sangat multifungsi karena bisa dipakai untuk perekatan aneka media, termasuk media yang memiliki sifat sangat berbeda.

Lem untuk Wallpaper Vinyl

Eva Phaethon dengan demikian, bisa digunakan untuk menempelkan wallpaper vinyl pada tembok dengan sangat mudah. Selain itu, lem ini juga memiliki berbagai keunggulan sebagai berikut.

  1. Memiliki daya rekat yang sangat kuat
  2. Cocok digunakan sebagai lem untuk produk vinyl seperti diterangkan di atas
  3. Mudah digunakan tanpa perlu alat dan bahan tambahan
  4. Bisa menyebar dengan rata dan tidak menggumpal
  5. Tidak menyebabkan glue line sehingga hasil penempelan terlihat lebih rapi dan bersih
  6. Sangat hemat digunakan
  7. Bisa Anda beli dengan harga yang terjangkau
  8. Memiliki kecepatan kering yang ideal sehingga Anda lancar dalam menempelkan wallpaper tanpa harus terlalu terburu-buru maupun terlalu lambat

Ultra Phaethon

Lem untuk wallpaper vinyl selanjutnya adalah Ultra Phaethon. Beda dengan Eva Phaethon, Ultra Phaethon adalah lem dengan bahan dasar PVAc atau polyvinyl acetate. Lem ini bisa digunakan untuk perekatan media dengan karakter alami mulai dari perekatan serat alam sampai untuk memasang pelapis ini ke dinding Anda. Dengan kata lan, lem ini bisa dipakai untuk wallpaper vinyl yang bagian belakangnya adalah bahan natural seperti kertas.

Sebagaimana Eva Phaethon, Ultra Phaethon juga memiliki berbagai kualitas unggulan. Lem ini memiliki daya rekat yang sangat baik, mudah digunakan, tidak menyebabkan glue line, dan juga lebih aman dan ramah lingkungan. Lem ini juga bisa dibeli dengan harga yang lebih terjangkau lho. Jadi penggunaannya akan membantu Anda memasang wallpaper dengan rapi dan rekat, namun tak menguras kantong.

Begini Cara untuk Memesan Lem untuk Wallpaper Vinyl, Phaethon

  1. Hubungi nomor kontak yang tertera di situs ini. Anda akan tersambung dengan Customer Service kami yang akan memandu Anda melakukan pemesanan
  2. Kalau ingin cepat, kirimkan saja pesan dengan format nama Anda sebagai pemesan, alamat pengiriman, produk yang dipesan, jumlah produk yang dipesan, dan juga kurir pengiriman.
  3. Tunggu CS kami memberikan estimasi biaya yang harus dikirimkan dan juga ongkos kirimnya
  4. Lakukan pembayaran sesuai nominal yang disebutkan oleh CS kami ke nomor rekening yang juga diberikan Customer Service kami
  5. Tunggu CS kami memroses produk Anda dan mengirimkan nomor resi pengiriman kepada Anda. Setelah nomor resi diberikan, Anda tinggal menunggu Eva Phaethon sampai ke alamat yang Anda inginkan.

Mudah bukan memesan lem ini? Yuk, segera beli dan nikmati berbagai keunggulan lem untuk wallpaper vinyl ini.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda ya!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *