hiasan botol plastik bagus

Mudahnya Membuat Kerajinan dari Botol Plastik dalam 5 Langkah ini

Mengubah botol plastik menjadi pundi-pundi keuntungan? Apa bisa dilakukan? Jawabannya tentu saja bisa. Dan caranya pun bukan sekedar menjual ulang berbagai botol tersebut ke tukang loak. Ada cara lain yang jelas lebih produktif, yakni melakukan proses pembuatan kerajinan dari material ini. Penasaran bagaimana cara membuat kerajinan dari botol plastik dan apa lem yang cocok digunakan? Yuk simak penjelasannya di bawah ini.


Sekilas Mengenai Plastik

Apa itu plastik? Hampir semua orang pasti telah mengenal material ini. Memanfaatkan plastik pun sudah merupakan sesuatu yang sangat wajar dilakukan. Plastik memang bahan yang sangat multifungsi. Dari furniture sampai tas wadah barang belanjaan hadir dari bahan sintetis ini.

promo produk biovarnish sanding sealer

Baca Juga : lem untuk botol plastik yang kuat dan berkualitas

Plastik sendiri sebetulnya adalah material sintetis yang terbuat dari polimer organik. Misalnya saja polimer polyethylene, PVC, nylon, dan lainnya. Berbagai polimer tersebutlah yang kemudian membentuk karakter produk plastik yang dihasilkan. Ada produk yang keras, lentur, hingga mudah pecah.

Bila kita bandingkan dengan material lainnya, plastik menawarkan berbagai keunggulan. Salah satunya terkait dengan tingkat keawetannya yang sangat menjanjikan. Material ini sangat resisten pada jamur, tak akan diserang rayap, hingga mengalami pelapukan biologis lainnya yang lebih cepat. Namun, di sisi lain keunggulan plastik yang sangat memukau tersebut juga menjadi titik kelemahannya. Kita pasti tahu bukan bahwa plastik sulit diuraikan?

Kesulitan organisme pembusuk menguraikan plastik menjadikan bahan ini sebagai polutan yang membahayakan alam. Plastik bisa merusak karakter tanah hingga menyumbat area perairan.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Industri Kreatif Serap Limbah Plastik

Berbagai upaya telah dilakukan manusia untuk mengatasi persoalan plastik yang sangat berlarut-larut. Ada berbagai cara yang telah dilakukan. Tak terkecuali yang dilakukan industri kreatif terutama di bidang kerajinan tangan atau handicraft.

Siapa sangka di tangan para pengrajin profesional, sampah plastik bisa diolah menjadi produk dengan nilai keindahan dan nilai jual yang sangat tinggi? Bukan itu saja, berbagai limbah tersebut pun memiliki nilai fungsi yang sangat menjanjikan.

Yuk, Bikin Kerajinan dari Botol Plastik

Yang dilakukan beberapa pengrajin yang berhasil membuat produk craft dari plastik memang sesuatu yang luar biasa dan pantas diapresiasi. Tapi sebetulnya, kita pun bisa mencoba usaha di bidang ini. Betul, selain turut berkontribusu memanfaatkan sampah plastik yang tak terpakai, kita pun bisa mengumpulkan pundi keuntungan dengan bahan bekas tersebut. Syaratnya cuma 1, yakni benar-benar mencoba membuatnya.

Nah, salah satu limbah plastik yang paling banyak ditemukan adalah limbah botol plastik. Di kawasan penampungan sampah, botol plastik adalah salah satu sampah yang paling mudah ditemukan.

Untuk membuat kerajinan dari botol plastik pun tak sukar dilakukan dibanding pengolahan material plastik lainnya. Berbagai produk kerajinan bisa dihasilkan dari material ini. Misalnya saja hiasan gantung untuk memperindah ruangan. Menarik bukan?

Agar lebih jelas, coba ikuti langsung langkah-langkah membuat kerajinan botol di bawah ini. Kami juga merekomendasikan alat dan bahan yang sebaiknya digunakan.

Cara Membuat Kerajinan dari Botol Plastik Bekas

Alat dan Bahan yang Dibutuhkan

Untuk alatnya, sediakan:
1. Kuas untuk mengecat. Pilih kuas ukuran kecil.
2. Kuas untuk aplikasi lem
3. Gunting
4. Penggaris
5. Alat tulis
6. Wadah cat dan pengaduk
7. Bor kecil

Sedangkan untuk bahannya, sediakanlah:

1. Cat akrilik dengan warna yang Anda suka. Setidaknya sediakan dua warna
2. Lem Eva Phaethon
3. Aneka jenis manik-manik. Tak ingin membeli manik-manik baru? Tak mengapa. Gunakan manik-manik dari gelang lama Anda hingga benda-benda unik seperti kancing baju tak terpakai!
4. Tali kenur
5. Botol plastik bekas
6. Bunga hias atau renda-renda

Kumpulkan semua perlengkapan yang dibutuhkan di atas. Barulah setelah terkumpul, lakukan pembuatan kerajinan gantung dari botol plastik dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Ayo, Kenali Merk Jenis Lem untuk HPL

Langkah-langkah Membuat Kerajinan dari Botol Plastik

1. Siapkan botol plastik bekas yang akan Anda gunakan. Pastikan botol tersebut bersih dan kering.
2. Potong botol dengan ukuran kurang lebih 7 cm. Pertama-tama ukur dulu botol. Baru setelah itu, tandai dengan spidol dan dipotong dengan cutter.
3. Lubangi botol di ujung bawah sejumlah 4 dengan jarak yang teratur. Lubangi juga 1 buah di alas botol.
4. Siapkan cat yang akan diaplikasikan. Baca dulu rekomendasi pemakaian cat mengenai pengencerannya.
5. Encerkan sesuai rekomendasi. Kemudian aduk merata dengan pengaduk yang bersih.
6. Aplikasikan cat dengan hati-hati dan rapi pada botol plastik.
7. Tunggu hingga cat benar-benar kering. Setelah itu, barulah aplikasikan warna lainnya di sisi botol plastik yang lain.
8. Tunggu hingga kering.
9. Sementara itu, buatlah hiasan dengan benang kenur dan manik-manik.

membuat hiasan botol plastik
10. Masukkan manik-manik pada benang kenur yang ujungnya sudah ditali pada kancing baju (lihat gambar). Buat beberapa jalinan seperti ini, 4 untuk masing-masing botol.
11. Setelah cat mengering, tempelkan hiasan tambahan di permukaan botol. Gunakan lem Eva Phaethon. Anda bisa menggunakan renda, pita, hingga hiasan-hiasan bunga tempel.
12. Ikatkan jalinan manik-manik tersebut pada lubang yang sudah dibuat di botol plastik.
13. Berikutnya, masukkan juga tali kenur lain di lubang alas botol. Buat buntalan dengan mengikat tali kenur di bagian ujung yang dimasukkan.
14. Selesai!

Setelah selesai, hiasan ini bisa Anda gantungkan pada bagian ruangan yang Anda sukai. Atau bila ingin hasilnya lebih unik, buatlah beberapa hiasan seperti ini. Ulangi saja langkah-langkah membuat kerajinan dari botol plastik di atas. Berikutnya, gantungkan semua hiasan itu pada kayu atau pipa. Pasti hasilnya akan lebih meriah dibanding bila hanya membuat 1 hiasan saja.

Bila Anda berhasil membuat hiasan ini dengan baik, bukan tak mungkin pula Anda bisa menjualnya di pasaran. Tak perlu pemasaran besar-besaran, cukup promosikan dulu produk Anda di berbagai online shop. Selain itu, pastikan produk yang dihasilkan memang layak jual. Selain mengasah keterampilan, ingat selalu untuk menggunakan perlengkapan yang berkualitas. Misalnya untuk lemnya, lem yang kami sarankan adalah Eva Phaethon. Seperti dijelaskan di atas, lem berguna untuk merekatkan hiasan pada botol plastik. Meski sepertinya sepele, justru adanya hiasan-hiasan seperti ini berguna untuk mewujudkan produk craft yang baik. Karena itu, jangan sembarangan menggunakan lem.
Hati-hati lem berkualitas buruk seperti:

1. Cenderung membentuk gumpalan besar
2. Kurang kuat
3. Tidak tahan lama
Tips Membuat Kerajinan dari Botol Plastik
Supaya makin menarik, simak beberapa tips di bawah ini.
1. Pastikan menggunakan cat yang bisa diaplikasikan pada botol plastik dengan ketahanan yang baik. Jenis cat yang kami rekomendasikan sendiri adalah cat akrilik.
2. Gunakan berbagai pernak-pernik untuk menghias botol.
3. Bila memungkinkan, Anda bisa menerapkan cara ini untuk membuat kap lampu gantung

Nah, demikianlah beberapa tips dan penjelasan cara membuat kerajinan dari botol plastik. Semoga bermanfaat ya.

Sumber gambar (images source): happyhooligans.ca

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *