Ini Dia Model Rak dan Meja TV Paling Baru!
Lebih dari sekedar rak ataupun meja untuk menaruh alat elektronik, meja TV juga bisa mempengaruhi keindahan interior sebuah ruangan. Bagi calon pembeli atau bahkan produsen dan penjual produk tersebut, simaklah informasi penting di bawah ini. Kami akan sajikan aneka contoh model meja dan rak televisi menarik beserta aneka tips penting lainnya.
Keindahan sebuah ruangan dipengaruhi oleh segala hal yang terdapat pada ruangan tersebut. Pun demikian pada ruang keluarga atau ruang untuk menonton TV. Warna gorden, warna lantai, dan segala hal lainnya akan punya dampak tersendiri pada estetika ruangan.
Furniture sebagai produk yang terdapat pada hampir tiap ruang pun sudah pasti punya efek tersendiri pada interior ruang. Tak terkecuali furniture fungsional seperti meja TV. Meski produk yang juga kerap disebut rak TV tersebut memiliki guna untuk menaruh alat elektronik, namun kini fungsinya pun sudah meluas hingga pengaruhnya pada estetika ruangan. Mudahnya, bayangkan saja bila Anda hendak menciptakan ruangan dengan desain minimalis, tapi malah memakai meja televisi bergaya abad pertengahan Eropa. Tidak cocok bukan? Bukan cuma tak cocok, konsep atau tema yang diangkat pun bisa rusak karena perbedaan kesan yang ditimbulkan.
Nah, pada artikel ini, lemkertas.com ingin membagikan berbagai gaya rak TV yang menarik dan sangat beragam. Contoh-contoh di bawah ini bisa Anda pakai untuk rujukan membeli produk hingga untuk menjual maupun membuat meja televisi itu sendiri!
Lemkertas.com mendukung industri furniture dalam negeri dan karenanya akan membagikan berbagai informasi penting bagi pelaku usaha di bidang ini. Semoga bermanfaat ya!
Contoh Aneka Model Meja TV Menarik
Beach atau Gaya Pantai
Beach secara harafiah bermakna pantai. Meja untuk televisi dengan gaya beach pun secara tidak langsung dibuat sedemikian rupa supaya bisa menghadirkan suasana pantai di rumah kita. Warna biru dengan krem umumnya diterapkan. Sedangkan untuk bentuknya, kesan relaks atau santai perlu ditonjolkan.
Natural
Natural tak hanya soal warnanya. Model meja tv yang natural pun harus memiliki wujud yang spesifik. Misalnya saja, dengan aplikasi bentuk-bentuk lebih alamiah. Pemakaian bahan alami yang non konvensional bisa diandalkan. Misalnya bonggol kayu hingga natural fiber seperti rotan. Untuk finishing-nya sendiri jelas menerapkan finishing warna natural transparent atau transparan alami.
Javanese dan Berbagai Gaya Etnis Indonesia lainnya
Siapa tak terpukau dengan keindahan produk hasil mahakarya pengrajin Indonesia? Ukiran jawa misalnya. Atau pola indah khas dari budaya masyarakat dayak. Berbagai pola gambar, ukiran, hingga bentuk produk tiap etnis memiliki potensi tersendiri untuk digali. Bagi para pelaku usaha, sebetulnya hal ini adalah peluang yang sangat bagus. Sebab Anda akan memiliki produk yang otentik yang barangkali belum dipunya pelaku usaha lain.
Old Europe
Sebetulnya, ada banyak sekali style desain atau model dalam kategori “Old Europe”. Berdasarkan asalnya saja, ada varian dari Perancis, Jerman, Skandinavia, Britania, dan masih banyak lagi. Karakter meja tv dengan gaya ini sendiri biasanya punya kesan mewah dengan keindahan yang berpaku pada detil-detil mempesona. Bagi yang memang suka dengan tema-tema Eropa masa lalu, maka Anda bisa membeli atau membuat rak tv dengan gaya ini.
Shabby Chic
Suka dengan kesan tua tapi tetap indah dan lembut? Bila jawaban Anda “iya” maka model dan gaya shabby chic pantas untuk dijadikan rekomendasi. Meja televisi dengan gaya shabby chic pun sebetulnya bisa dicari dengan mudah. Sebab, gaya shabby chic ini sudah lama populer dan memang disukai banyak kalangan.
Tiongkok
Negeri Tiongkok telah memberikan pengaruh besar pada budaya kita. Tak terkecuali dalam aspek pembuatan furniture. Di negeri tirai bambu itu sendiri, banyak ragam pola tradisional yang menarik untuk diadaptasikan. Misalnya ukir-ukiran khas Tiongkok yang sangat menawan.
Arabian
Selain Tiongkok, kekayaan budaya Arab juga bisa dipakai sebagai inspirasi untuk membuat furniture. Gaya arab sendiri biasanya dominan dengan kesan mewah dan misterius. Aplikasi warna metalik dengan hiasan kaca mozaik, misalnya, akan dengan mudah menciptakan desain khas Arabic itu sendiri.
Modern
Warna yang tegas, keindahan yang mendetil, bentuk-bentuk yang “mendasar” tapi justru unik, adalah beberapa ciri gaya modern. Gaya ini sebetulnya hampir mirip dengan gaya minimalisme yang memiliki jargon the less is more. Kurang lebih, model meja TV modern pun memiliki jargon yang sama. Hanya saja, ketika gaya minimalis menghindari warna kuat dan cerah, gaya modern tidak. Gaya ini banyak memadukan warna merah, biru, hijau, jingga, dan masih banyak lagi.
Minimalis
Seperti disebut di atas, gaya modern mirip dengan gaya minimalis dengan The Less is More-nya. Pada gaya minimalis, keindahan yang didasarkan pada detil tidak dipakai. Meja televisi dengan model ini pun biasanya terdiri atas komponen yang kesemuanya fungsional. Tak ada bagian yang tak memiliki guna spesifik. Bagaimana dengan warnanya? Untuk warna, style minimalis biasanya mengandalkan warna monokromatik dengan sedikit aksen natural.
Post Modern
Meskipun hadir belakangan pasca modern, tapi model furniture posmo seperti melawan gaya modern itu sendiri. Ketika minimalis dan modern menghindari keindahan yang berdasarkan pada detil-detil, tidak demikian dengan post modern. Pada model ini, meja untuk televisi bisa dibuat dengan lebih relaks mengandalkan komponen yang tak melulu fungsional. Warnanya pun lebih hangat, tak perlu monokromatik-netral, dan memadukan elemen-elemen yang kontras seperti perpaduan kayu pallet dengan stainless steel.
Tips Lain untuk Membuat Meja TV
Tentunya, tak afdol kalau kami tak membagikan tips lain untuk membuat rak tv yang bagus. Nah, ikutilah saran-saran di bawah ini supaya produk Anda lebih disukai!
1. Buatlah meja televisi dengan konsep yang jelas. Anda bisa mencontoh salah satu atau lebih gaya di atas. Model-model meja televisi tersebut akan membuat produk Anda lebih terkonsep sehingga lebih menarik dan kreatif.
2. Untuk membuat rak tv yang murah, gunakan bahan-bahan pendukung yang murah namun tetap berkualitas. Misal, daripada memanfaatkan kayu solid, gunakanlah kayu olahan.
3. Jangan lupa gunakan lem atau bahan perekat yang tepat. Bila Anda memakai kayu olahan dengan pelapis HPL, saran kami gunakanlah lem khusus yang tepat seperti Eva Phaethon.
4. Usahakan membuat produk eco friendly. Selain baik untuk lingkungan, masyarakat pasti juga akan lebih menghargai produk Anda.
5. Buat meja televisi sesuai karakter pasar yang ditarget. Perhatikan juga komponen meja hingga ukuran meja tersebut.
Selebihnya, Anda tinggal memasarkan produk tersebut dengan baik. Tapi sekali lagi, pertama-tama buatlah produk dengan konsep yang jelas supaya produk Anda lebih mudah dikenal di antara produk lain yang sudah begitu banyak saat ini.
Sekiranya, demikianlah bahasan kali ini mengenai rak atau meja tv. Dapatkan informasi penting lainnya seputar dunia furniture di lemkertas.com!
Rekomendasi Untuk Anda
- Ini Daftar Harga Lem Kayu 2017 Paling Baru
- Cara Sangat Mudah Membuat Terompet Tahun Baru!
- Beli di Sini! Lem Murah untuk Membuat Terompet Tahun Baru
- Mengenal Berbagai Jenis Model Meja Makan
- Info Lengkap Jenis, Harga, Model, dan Tips Membeli Meja!
- Aneka Desain dan Model Meja Lipat Dinding untuk Rumah Lebih Menarik
Pilihan Menarik Lainnya
- Aneka Pilihan, Aneka Model Meja Makan Minimalis yang Menarik
- Harus Baca Sebelum Beli: Penjelasan Lengkap Meja Dinding!
- Mengintip 13 Model Meja Makan Kayu Jati dari Tradisional sampai Swedish
- Mengenal Meja Sudut: dari Pengertian sampai Cara Menghiasnya
- Penasaran Apa itu Meja Oshin? Berikut Pengertian sampai Fungsinya
- Informai Lengkap Meja Meeting: Dari Model sampai Harganya
- 10 Tips Membuat Meja Tamu Lebih Menawan!
- Langkah-langkah Membuat Meja Lipat Kayu Sendiri Ternyata Sangat Mudah!
- Mengenal Meja Stainless, Bahan, Kelebihan, dan Kekurangannya
- Ada Banyak Jenis Meja Kerja, Sudahkah Anda Mengetahuinya?
- Ini Cara Menghias dan Menjaga Meja Dispenser agar Lebih Berkualitas
- Informasi Lengkap Meja Billiard: dari Harga sampai Model Simak di Sini!