vas decoupage
|

Lem Kertas untuk Decoupage yang Bagus dengan Harga Murah? Ini Dia

Ingin membuka usaha di bidang decoupage? Atau sudah terjun pada bidang usaha ini? Yuk, simak lebih jauh mengenai apa itu decoupage dan adhesive yang kami sarankan. Kami menyarankan lem kertas untuk decoupage yang bagus dengan harga terjangkau supaya usaha Anda senantiasa lebih sukses!

 

Pernah memperhatikan toples-toples cantik yang punya motif menawan? Tak jarang aneka toples tersebut dibuat dengan teknik decoupage. Decoupage adalah salah satu teknik kerajinan yang dilakukan dengan menempelkan media tipis (biasanya kertas) yang punya gambar menarik pada sebuah media. Secara umum, garis besar cara aplikasi decoupage adalah sebagai berikut:
1. Persiapan media supaya bersih dan kering.
2. Aplikasi cat dasar pada media bila diperlukan.
3. Penempelan napkin decoupage atau kertas lain dengan gambar yang diinginkan. Napkin dan kertas harus terlebih dahulu dipotong agar yang tertempel hanya gambar yang diinginkan saja.
4. Aplikasi top coat atau clear varnish
5. Penghiasan lebih lanjut. Misalnya dengan ditambah pita atau hiasan-hiasan bunga

promo produk biovarnish sanding sealer

Baca Juga : contoh lem kertas yang kuat dan terjangkau harganya

Teknik kerajinan seperti ini dinilai memberikan “jalang pintas” untuk membuat produk lebih menawan. Pasalnya, siapa saja bisa menghasilkan berbagai produk dengan gambar cantik tanpa perlu memiliki keahlian melukis. Harga atau biaya yang ditawarkan juga relatif lebih murah asalkan kita mau cermat membeli bahan-bahan terjangkau namun kualitasnya baik. Contohnya saja terkait top coat yang digunakan. Beberapa top coat atau clear varnish decoupage dihargai sangat mahal. Akibatnya biaya produksi pun akan membengkak. Namun bila kita mau cermat, ada banyak varian top coat yang tidak dibuat khusus untuk decoupage dengan hasil yang jauh lebih baik. Misalnya saja top coat-top coat dari cat BioColours (water based paint) yang ternyata sangat cocok untuk aplikasi kerajinan ini dengan harga yang jauh lebih terjangkau.

Decoupage di Indonesia

Meski belum banyak dikenal, kerajinan ini di Indonesia menunjukkan trend yang positif. Makin banyak pengrajin yang membuat produknya dengan teknik decoupage. Saat ini, kita akan sangat mudah menemui aneka jenis produk kerajinan ini pada benda-benda seperti toples makanan ringan, vas bunga, hingga gelas-gelas hias.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Produk-produk tersebut bisa kita temukan pada banyak swalayan baik yang besar maupun kecil. Tak jarang juga, kita akan menemukan aneka kerajinan decoupage pada berbagai marketplace atau online shop.

Ragam Kerajinan Decoupage

Ada sangat banyak jenis kerajinan decoupage. Biasanya, jenis-jenis kerajinan ini dibedakan berdasarkan media yang digunakan. Contohnya:

Decoupage pada Kayu

Wooden decoupage bisa diterapkan untuk berbagai wadah yang terbuat dari kayu. Hasilnya bisa digunakan untuk vas bunga hias, vas bunga asli, rak, hingga kotak perhiasan.

Decoupage pada Kain

Pada kain, biasanya teknik kerajinan ini diaplikasikan untuk membuat tas suvenir yang bagus, sarung bantal, hingga sarung guling.

tas decoupage

Decoupage pada Gelas atau Kaca

Salah satu tipe decoupage yang paling banyak dibuat adalah decoupage pada kaca atau gelas. Benda-benda yang digunakan sangat beragam, mulai dari gelas tempat minum, botol, hingga jendela.

gelas decoupage

Decoupage pada Keramik

Decoupage keramik mudah kita temui pada piring-piring, terutama piring hias yang dijadikan pajangan.

Decoupage pada Kaleng

Decougape pada kaleng umumnya digunakan untuk membuat vas bunga, kaleng-kaleng makanan yang menarik, hingga wadah berbagai pernak-pernik.

Panduan Memilih Lem Kertas untuk Decoupage yang Bagus

Dalam pembuatan aneka kerajinan decoupage, dibutuhkan beberapa alat dan bahan selain napkin decoupage itu sendiri. Berikut ini alat dan bahan standar yang biasanya diperlukan untuk membuat decoupage:
1. Napkin decoupage atau kertas lainnya yang punya motif serta warna yang Anda suka.
2. Pemotong
3. Alat tulis dan penggaris
4. Cat dasar (bila diperlukan)
5. Media yang akan didecoupage
6. Top coating atau biasa juga disebut clear varnish
7. Lem

Bagaimana lem kertas decoupage yang bagus itu?
Terkait dengan masalah lem, Anda harus memilihnya dengan tepat. Pasalnya, banyak yang hanya memperhatikan masalah clear varnish serta napkin decoupage sehingga mengabaikan faktor adhesive. Padahal, terkadang kesalahan-kesalahan saat membuat kerajinan ini disebabkan kualitas lemnya yang buruk. Misalnya saja masalah cacat warna. Beberapa clear varnish yang kurang baik bisa menyebabkan yellowing (menguning). Tetapi, lem yang tidak tepat juga bisa menyebabkan glue line (cacat warna sepanjang garis pengeleman) sehingga estetika produk pun menurun.

Lantas bagaimana cara memilih lem kertas yang tepat untuk decoupage? Simak sedikit tips dari kami di bawah ini.
1. Pastikan lem bisa merekatkan napkin dengan medianya. Dan pastikan pula ikatan tersebut benar-benar kuat dan tahan lama.
2. Jangan memilih lem yang punya sifat menggumpal. Pilih adhesive yang punya sifat meresap dan tidak menyebabkan lapisan film khusus.
3. Hindari adhesive yang bisa menyebabkan glue line.
4. Sebaiknya, gunakan lem yang cocok dengan clear varnish serta cat dasar yang digunakan. Contoh, bila cat dasar dan clear varnishnya water based paint (cat berbasis air seperti seri BioColours), baiknya lem yang Anda gunakan pun lem kertas untuk decoupage yang berbasis air.
5. Pilih lem yang tidak menyebabkan bau menyengat.
6. Pastikan lem yang Anda beli aman dan ramah lingkungan.
7. Pilih lem yang mudah untuk diaplikasikan.
8. Harganya rasional dibanding kualitasnya.

Lem Rekomendasi Kami

Kami menyarankan dua jenis adhesive yang bisa Anda andalkan untuk kebutuhan decoupage yang berbeda. Selain kualitasnya yang baik, kedua adhesive ini kami sarankan karena harganya juga terjangkau.

Lem Ultra Phaethon

Lem pertama yang kami sarankan adalah Ultra Phaethon. Adhesive ini merupakan lem kerajinan (craft glue) berbahan dasar polyvinyl acetate atau PVAc yang terkenal kuat dan aman digunakan. Ultra Phaethon memiliki daya rekat sangat baik, ketahanan unggulan, dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan. Anda bisa memanfaatkan adhesive ini untuk kerajinan decoupage dengan media yang punya sifat mirip kertas. Misalnya saja untuk media-media kayu dan kain. Lem ini bisa Anda beli dengan harga Rp. 63.000,- untuk kemasan 1 kg.

lem kertas terbaik

Lem Eva Phaethon

Eva Phaethon adalah ethylene vinyl acetate adhesive yang merupakan lem untuk perekatan berbeda. Lem ini juga sangat kuat, tahan lama, dan lebih aman digunakan dibanding lem sejenis di pasaran. Anda bisa menggunakan adhesive ini untuk pembuatan decoupage pada media-media dengan karakter berbeda. Misalnya untuk merekatkan napkin decoupage pada permukaan gelas hingga kaleng. Eva Phaethon sangat cocok untuk perekatan beda sifat seperti ini. Lem ini bisa Anda beli dengan harga Rp. 245.000,- untuk kemasan 4 kg.

Yuk, Jual Decoupage Anda!

Dengan dukungan lem kertas untuk decopage yang berkualitas serta bahan lainnya yang baik, decoupage Anda bisa hadir dengan kualitas terbaik! Jadi kenapa tak mencoba meraih untuk dengan kerajinan ini? Banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menjualnya, misalnya dengan memanfaatkan marketplace atau online shop.

Semoga bermanfaat.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *