Make Over Wooden Craft dan Furniture

Yuk, Make Over Wooden Craft dan Furniture Natural Anda dengan Decoupage

Jelang lebaran, yuk kita make over wooden craft hingga furniture di rumah. Berbagai produk tersebut bisa kita percantik dengan teknik sederhana seperti decoupage!

Sekilas Mengenai Finishing Natural

Dari berbagai jenis finishing yang ada di lapangan, Anda pasti tak asing lagi dengan finishing bertema natural. Natural finish atau bila diterjemahkan berarti finishing alami adalah tipe finishing yang menonjolkan keindahan alami suatu produk. Tipe finishing seperti ini banyak diterapkan pada kayu solid. Misalnya saja jati dan ebony. Apa alasannya? Berbagai kayu solid seperti jati maupun ebony secara natural memiliki alur serat kayu yang sangat cantik. Keindahan seperti ini disayangkan apabila ditutupi dengan finishing warna solid seperti merah solid, ungu solid, dan lain sebagainya.

promo produk biovarnish sanding sealer

Para woodworker biasanya menerapkan finishing natural alami pada berbagai kayu yang sudah punya pola serat indah. Masyarakat pun terhitung menyukai tipe finishing seperti ini. Buktinya? Lihat saja berbagai toko mebel yang ada di sekitar tempat tinggal Anda. Pasti kebanyakan difinish dengan warna alami seperti coklat dan masih menampilkan pola serat kayu. Hampir semua mebel dari mulai buffet hingga meja belajar pun pasti memiliki deretan pilihan warna natural transparan pada aneka produknya. Rumah-rumah di Indonesia pun banyak yang memiliki mebel dan wooden craft warna natural dibanding solid pastel.

Percantik Wooden Craft dan Furniture Anda Jelang Lebaran

Salah satu cara unik jelang lebaran yang bisa kita lakukan adalah menerapkan make over pada berbagai produk di rumah kita. Wooden craft dan furniture bisa menjadi “sasaran” empuk yang mudah dimake over. Pada berbagai furniture dan wooden craft Anda yang bertema natural, misalnya, bisa kita percantik dengan decoupage.

Selama ini, meski finishing natural sangat menarik, tapi kesan yang didapat hanya itu-itu saja. Memang bagus, tapi bila terlalu lama dilihat pasti membosankan. Nah, dengan decoupage, kita bisa melakukan make over agar furniture dan produk kayu di rumah tampak lebih menawan.

Apa itu decoupage? Beberapa di antara Anda barangkali baru pertama kali ini mendengar istilah decoupage. Sederhananya, yang dimaksud decoupage adalah teknik kerajinan yang bisa dilakukan dengan menempelkan gambar pada media lalu melapisinya dengan clear coat. Dengan cara ini, gambar terlihat menyatu dengan media dan tampak seperti lukisan yang dibuat secara manual.
Aplikasi decoupage sebagai cara make over sangat menguntungkan sebab:

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

1. Sangat mudah dilakukan karena hanya tinggal menempelkan gambar saja lalu melapisinya dengan clear coat.
2. Meski sangat mudah dilakukan, tapi hasilnya bisa sangat menarik.
3. Tak memakan waktu lama ataupun biaya yang besar.

Decoupage bisa diterapkan pada furniture dan wooden craft lama ataupun yang baru. Lapisan finishing lama pun bisa dipertahankan, kecuali kita memang ingin mengganti lapisan finishing yang baru juga. Singkat kata, make over wooden craft dan furniture natural dengan decoupage adalah salah satu cara termudah dengan hasil terbaik yang bisa dilakukan.

Cara Make Over Wooden Craft dan Furniture Natural dengan Decoupage

Tertarik mencoba menerapkan decoupage pada aneka produk kayu Anda? Sediakan dulu alat dan bahannya di bawah ini.

jual lem untuk wallpaper

Alat dan Bahan

1. Kertas amplas
2. Lem decoupage Ultra Phaethon
3. Napkin decoupage atau gambar yang Anda sukai
4. BioVarnish warna natural
5. Sanding Sealer
6. Clear Coat dengan tingkat kilau sesuai keinginan Anda
7. Air suling untuk mengencerkan cat
8. Kuas atau spraying gun
9. Wadah untuk mencampurkan cat
10. Pemotong atau cutter
11. Alat tulis

Langkah-langkah Make Over Wooden Craft dan Furniture Natural dengan Decoupage

Tanpa Refinishing

Bila Anda merasa tak perlu melakukan refinishing, yang perlu dilakukan hanyalah menerapkan decoupage-nya langsung.

1. Siapkan dulu wooden craft atau furniture Anda. Pastikan permukaannya bersih, kering, dan sudah rata. Tak ada salahnya sedikit mengamplas furniture lama tersebut supaya makin baik.
2. Siapkan napkin decoupage dengan warna dan gambar sesuai selera Anda.
3. Potong napkin dengan hati-hati.
4. Siapkan lem Ultra Phaethon.
5. Rekatkan napkin pada posisi yang Anda inginkan pada furniture menggunakan Ultra Phaethon.
6. Tunggu hingga gambar benar-benar mengering.
7. Siapkan clear coat. Encerkan sesuai petunjuk penggunaannya. Saran kami gunakanlah clear coat yang jenisnya sesuai dengan cat lama Anda. Bila furniture Anda dicat dengan cat solvent based, gunakan clear coat solvent based. Demikian pula bila furniture Anda dicat dengan cat water based, gunakanlah clear coat water based.
8. Biarkan clear coat mengering. Lakukan pengamplasan supaya permukaannya halus.
9. Selesai!

Aplikasi Finishing Baru

Bila dirasa finishing lama pada wooden craft atau furniture lama Anda sudah rusak, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Pastikan lapisan finishing lama sudah benar-benar bersih. Gunakan amplas dan pengencer cat untuk membersihkannya.
2. Amplas furniture supaya permukaannya halus.
3. Pastikan furniture atau wooden craft sudah benar-benar kering.
4. Siapkan BioColours Sanding Sealer. Encerkan sesuai petunjuk pemakaiannya. Setelah itu aplikasikan secara merata dan pastikan sudah mengering ketika Anda mengamplasnya supaya halus.
5. Siapkan wood stain BioVarnish sesuai warna yang Anda inginkan. Encerkan sesuai petunjuk pemakaiannya. Setelah itu aplikasikan secara merata dan pastikan sudah mengering ketika Anda mengamplasnya supaya halus.
6. Siapkan napkin decoupage dengan warna dan gambar sesuai selera Anda.
7. Potong napkin dengan hati-hati.
8. Siapkan lem Ultra Phaethon.
9. Rekatkan napkin pada posisi yang Anda inginkan pada furniture menggunakan Ultra Phaethon.
10. Tunggu hingga gambar benar-benar mengering.
11. Siapkan clear coat water based. Pilih yang tingkat kilaunya sesuai keinginan Anda. Encerkan sesuai petunjuk pemakaiannya. Setelah itu aplikasikan secara merata dan pastikan sudah mengering ketika Anda mengamplasnya supaya halus.
12. Selesai!

Tips-tips Tambahan lainnya

Make Over Wooden Craft dan Furniture

Supaya hasil make over wooden craft dan furniture natural dengan decoupage makin baik, jangan lupa menerapkan beberapa tips di bawah ini:

1. Ingat, pilih gambar yang sesuai dengan finishing natural. Contoh, bila warna alami pada produk Anda coklat alami, hendaknya hindari napkin decoupage warna pastel atau warna ceria. Yang ada gambar tak terkombinasi dengan baik, dan justru terlihat seperti stiker anak-anak yang mengganggu.
2. Bila Anda ingin membuat gambar makin menyatu, jangan segan mengaplikasikan cara-cara khusus. Misalnya sengaja merusak bagian pinggir gambar untuk mendapatkan kesan tua dan antic.
3. Sebaiknya gunakan napkin decoupage yang bisa dibeli di berbagai toko kerajinan. Tapi kalaupun Anda ingin menggunakan kertas gambar sendiri pun tak mengapa. Yang pasti, usahakan kertas tersebut tak mudah rusak ketika terkena clear coat yang digunakan.

Nah, demikian cara hingga tips make over wooden craft dan furniture natural dengan decoupage. Semoga bermanfaat ya!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *